Cara Jitu Mengatur Keuangan Untuk Modal Usaha

Memulaiusaha dalam skala kecil menengah ataupun besar tidak luput dari persoalan modal yang harus dimiliki oleh pelaku usaha. Banyaknya pilihan kredit sebagai solusi yang bisa diambil oleh pengusaha malah membuat beberapa wirausahawan bingung memilih sistem kredit usaha yang tepat, sehingga memutuskan untuk mengumpulkan uang pribadi bakal modal usaha.Tentu untuk yang bisa mengatur keungan sangat mudah menyisihkan penghasilan yang mereka dapatkan perbulannya, namun bagaimana jika Anda termasuk orang yang tidak bisa mengatur keunagan. Untuk itu kami akan memberikan tips bagaiamana mengatur keunangan agar modal usaha dapat terkumpul.


Motivasi diri untuk memulai usaha
Sebelum menabung untuk mengumpulkan modal Anda perlu memotivasi diri sendiri. tujuan Anda adalah ingin membuka usaha, tekankan motivasi itu agar Anda tidak tergoda dengan tawaran lain yang akan membuat tabungan Anda akan terpakai. Buat goal atau target, misalnya Anda berikan target pada diri sendiri bahwa 2 tahun modal sudah terkumpul dan sudah bisa membuka usaha sendiri.
Buat rencana pengeluaran dan masukan tabungan
Sebaiknya Anda membuat laporan keungan sendiri perbulannya. Kebanyakan orang menghabiskan 60 % dari gajinya perbulan hanya untuk makan, tempat tinggal dan transportasi. Nah, agar setiap bulannya pengeluaran tidak lebih dari bulan kemarin, Anda bisa buat perencanaan pengeluaran untuk kebutuhan primer Anda. Setelah itu, mencatat tabungan juga sangat dianjurkan agar jelas tabungan sudah terkumpul berapa.

Tahan diri akan godaan
Salah satu ujian yang akan dihadapi oleh Anda adalah godaan untuk membeli barang-barang yang tidak terlalu dibutuhkan. Tawaran promosi dan diskon bisanya sulit sekali dihindari, tahu-tahu penghasilan Anda perbulannya sudah habis karena tergiur besarnya promosi dan diskon yang ditawarkan. Cara yang mudah untuk menghindari tawaran ini adalah dari diri sendiri.

Review kembali pengeluaran Anda di bulan sebelumnya
Langkah ini berguna untuk mengeliminasi kebutuhan yang tidak perlu sehingga Anda bisa menggunakannya untuk ditabungkan. Jika Anda termasuk orang yang suka berpergian dan makan di luar, Anda bisa potong pengeluaran tersebut.

Investasi
Bila menabung tidak cukup efektif Anda bisa investasikan sisihan gaji Anda perbulannya dengan membeli barang yang memiliki harga jual yang tidak akan jauh berubah, seperti emas. Anda tentu tahu bahwa harga emas tidak akan turun drastis jika kita jual kembali. Nah, jika sudah mencukupi Anda bisa menjualnya kembali dan uangnya bisa digunakan untuk modal usaha.

Demikian cara mengatur keungan agar Anda bisa mengumpulkan modal untuk usaha. Kredit usaha rakyat 2016 memang merupakan solusi mudah yang bisa Anda lakukan, namun mengumpulkan modal dengan cara menabung juga akan melatih Anda saat mengatur keuangan usaha. Semoga sukses..

1 Response to "Cara Jitu Mengatur Keuangan Untuk Modal Usaha "